kicknews.today – Warga Kelurahan Ampenan Utara, Kecamatan Ampenan, digegerkan dengan penemuan jenazah seorang perempuan lansia (75) yang ditemukan dalam kondisi terlentang di kolam kangkung persawahan di wilayah Kebon Talo, Kamis pagi sekitar pukul 09.00 Wita.
Mendapat laporan dari masyarakat, tim piket fungsi Polsek Ampenan bersama tim identifikasi Polresta Mataram segera mendatangi lokasi untuk melakukan evakuasi dan penyelidikan awal.

Kapolsek Ampenan, AKP Gede Sukarta menjelaskan bahwa korban merupakan warga Kecamatan Gunungsari yang dikenal sering mencari siput di area persawahan.
Menurut keterangan saksi, korban kerap pergi selama beberapa hari tanpa pulang dan memiliki riwayat gangguan psikologis, sehingga sering tidak menyadari arah perjalanannya.
”Dari hasil pemeriksaan saksi, korban diperkirakan terpeleset saat mencari siput di kolam kangkung yang tergenang air cukup tinggi. Diduga, korban terlalu banyak menelan air persawahan, yang akhirnya menyebabkan meninggal dunia,” jelas AKP Gede Sukarta.
Tim medis yang melakukan pemeriksaan tidak menemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Pihak keluarga menerima kejadian ini sebagai musibah dan menolak dilakukan otopsi.
Jenazah korban kini telah dibawa ke rumah duka untuk dimakamkan. Kejadian ini menjadi pengingat bagi masyarakat untuk lebih berhati-hati, terutama bagi warga lanjut usia yang beraktivitas di sekitar area persawahan yang tergenang air. (gii)