kicknews.today – Meski sempat diundur dari jadwal semula 28 Mei, pelantikan calon pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) rencananya akan digelar di Gedung Graha Bhakti Praja, Kantor Gubernur NTB, Selasa 3 Juni mendatang. Pengukuhan ini dilakukan setelah mendapatkan rekomendasi dari Baznas Republik Indonesia terhadap 5 nama pimpinan Baznas Provinsi NTB yang keluar.
Hal ini di benarkan oleh Kepala Dinas Komunikasi, Informasi dan Statistik (Dikominfotik) Provinsi NTB, Yusron Hadi, bahwa jadwal pelantikan tersebut sesuai dengan surat undangan yang sudah beredar yaitu pada 3 Juni 2025 mendatang.

”Pelantikan pimpinan Baznas masa bakti 2025-2030 memang dijadwalkan 3 Juni,” kata Yusron, Jumat (29/5/2025).
Dalam surat undangan yang beredar itu, terdapat lima nama calon pimpinan Baznas NTB, diantaranya, Ahmad Rusli, Lalu Muhammad Iqbal, TGH Lalu Abdul Muhyi Abidin, Muhammad Ardi Samsuri, dan Zulkifli. Nantinya calon pimpinan baznas NTB ini akan dilantik langsung oleh Gubernur NTB Drs. H. Lalu Muhammad Iqbal.
Lebih lanjut Yusron menjelaskan, seleksi calon pimpinan Baznas ini sudah melalui tahapan dari sejak Januari 2025. Dimulai dari pendaftaran, seleksi administrasi, pengumpulan makalah, ujian tulis hingga wawancara.
Disinggung mundurnya jadwal pengukuhan dari jadwal 28 Mei 2025, Yusron menegaskan tidak ada alasan lain. Namun, karena saat bersamaan ada hari libur nasional dan cuti bersama, sehingga dijadwalkan 3 Juni 2025.
Sementara itu Ketua Tim Pansel Lalu Gita Ariadi sebelumnya mengatakan, sebanyak 48 pelamar yang sudah masuk itu terdiri dari tokoh yang memang memiliki kompetensi dibidang zakat. Gita juga menyebutkan di tengah perkembangan zaman saat ini pengelolaan zakat bukan hanya penguasaan fiqih melainkan kemampuan manajerial, sales marketing hingga digitalisasi.
”Mereka nanti juga harus bisa menguasai sumber-sumber zakat bukan hanya ASN, namun juga perusahaan perusahaan tambang dan lainnya,” tegas Gita Ariadi. (wii)