Sirkuit tidak memenuhi syarat, Bupati Lombok Timur sorot event Drag Bike di Suryawangi

kicknews.today – Terselenggaranya event balap motor Patuh Karya Drag bike di pantai Suryawangi, Kecamatan Labuhan Haji, beberapa waktu lalau mendapatkan sorotan sejumlah pihak. Bahkan ada keinginan Ikatan Motor Indonesia (IMI) Lombok Timur untuk menjadikan event itu sebagai event tetap di Pantai Suryawangi.

Namun rupanya keinginan IMI Lombok Timur berbanding terbalik dengan Bupati Lombok Timur, HM. Sukiman Azmy. Bupati mengatakan, sirkuit Suryawangi yang digunakan pada event Patuh Karya Drag Bike beberapa waktu lalu tidak layak digunakan lagi.

“Sirkuit Suryawangi itu tidak memenuhi persyaratan untuk sirkuit permanen, karena sempadan pantainya tidak ada, di pilihnya lokasi di Suryawangi sebagai sirkuit Drag Bike bagian dari keterpaksaan,” kata orang nomor satu di Lombok Timur itu, Minggu (16/7).

Bupati menilai, jika menginginkan event tersebut tetap berjalan di pantai Suryawangi maka harus di bangun talud untuk mencegah abrasi. Juga harus ada penimbunan hingga nantinya ada akses penonton untuk menonton di tempat itu.

“Jadi tidak kita penonton dipinggir jalan, di event kemarin, pantainya hanya batas pager saja, dan penonton tidak punya tempat luas. Tapi karena ini uji coba ok lah  dan kita akan cari sirkuit yang lebih menantang,” tambahnya.

Ia juga menyinggung akan ada lagi event serupa di Kabupaten Lombok Timur. Namun pemilihan lokasi harus lebih dicermati lagi, Bupati bahkan menyarankan agenda seperti itu dilakukan di Desa Korleko, ataupun di jalan Sordang, Kecamatan Lenek. “Nanti kita akan lihat mana yang lebih bagus, intinya bukan di Suryawangi, Labuhan Haji,” pungkasnya. (cit)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI