Sandiaga Uno berenang pakai masker di Gili Trawangan, Doktor Zul singgung soal dia yang viral

kicknews.today – Menteri Pariwisata Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno, mengenakan masker saat berenang di Gili Trawangan, Kabupaten Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat, Kamis (6/05).

Kegiatannya tersebut dalam rangka kunjungan kerja serta launching sejumlah destinasi ramah pandemi covid-19. Menurut Sandiaga Uno tetap menerapkan protokol kesehatan merupakan cara berwisata yang aman.

“Cukup sulit berenang dengan menggunakan masker. Tapi kita harus biasakan mulai sekarang agar tetap aman,” kata Sandiaga Uno, kepada wartawan usai berenang.

Sandiaga mengatakan, setelah melihat langsung potensi wisatanya tinggi, sehingga perlu ada perhatian. Ia juga menyebutkan, di Indonesia yang paling epic adalah Gili Trawangan, Gili Air, Gili Meno.

Sandiaga pun mengharapkan geliat pariwisata ini bisa kembali bangkit ditengah adanya wabah virus Covid – 19. Selain itu, Sandiaga sampaikan hastag #AyokeLombok, harapannya guna memanggil wisatawan

“Kita harap geliat pariwisata di Lombok bisa kembali bangkit di tengah keterpurukan pandemi Covid 19,” ujarnya.

Sementara Gubernur Nusa Tenggara Barat Dr Zulkieflimansyah juga mengomentari berenang pakai masker. Meski terasa aneh. Tapi menurut Gubernur tetap harus dilakukan demi patuh protokol Covid-19.

“Dengan berenang menggunakan masker dan tetap menjaga jarak bersama pak Sandiaga Uno dengan menerapkan protokol kesehatan, kita tetap berwisata aman,” kata Doktor Zul.

Pada laman media sosialnya, Doktor Zul menyinggung juga perihal viralnya konten ketika dirinya berenang tanpa menggunakan masker.

“Nggak gampang ternyata berenang mengikuti Pak Menteri Pariwisata ini di Gili Trawangan..Apalagi berenangnya pakai masker,” tulisnya.

“Tadinya nggak mau berenang krn takut viral. Tapi indahnya Gili tak kuasa menahan godaan untuk tidak nyebur bersama Pak Menteri,” lanjutnya.

Terkait kedatangan Sandiaga Uno yang kesekian kalinya ke Lombok, ia mengharapkan menjadi penanda bangkitnya pariwisata NTB. (nur)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI