kicknews.today – Libur Lebaran Idul fitri 1444 Hijriah, sopir mikrolet di Tanjung Luar, Kecamatan Keruak Lombok Timur raup untung. Bahkan keuntungannya dua kali lipat dari hari biasanya.
Seorang sopir Mikrolet, M Muslim Umar (51 tahun) menyampaikan, meningkatnya penggunaan jasa mikrolet telah dirasakan tiap libur lebaran Idul Fitri. Jasa mikrolet kebanyakan dipakai warga Pulau Maringkik untuk bepergian ke mudik lebaran ke Lombok Tengah dan berbagai wilayah di Lombok Timur.
“Kalau musim lebaran begini, paling banyak penumpang. Termasuk ke tempat wisata,” katanya, Senin (24/4).
Usai shalat Idul Fitri, para supir mikrolet mangkal di Pantai Tanjung Luar. Tarif per orang Rp5 ribu. Sehari mereka bisa memperoleh hingga Rp1 juta.
“Banyaknya penumpang karena jarang yang punya kendaraan pribadi, jadi mereka memilih pakai mikrolet,” ujarnya.
Tingginya pendapatan mikrolet kata dia, hanya terjadi beberapa momen tertentu. Pada hari biasa, penghasilan mereka menurun karena adanya angkutan umum lain yang sering dipakai warga.
Pengguna jasa mobil Mikrolet, Hajjah Fatimah (60 tahun) mengatakan, memilih mikrolet karena lebih hemat. Selain itu, kebanyakan warga juga memilih mikrolet karena diborong.
“Kami pilih mikrolet karena tarifnya terjangkau,” pungkasnya. (cit)