Komunitas Umat Hindu dan Kristiani amankan jalannya Salat Idulfitri

kicknews.today – Polres Lombok Timur (Lotim) menggandeng tokoh agama Hindu dan Kristen dalam melaksanakan pengamanan Salat Idulfitri di Masjid Agung Al Mujahidin Selong, Lombok Timur, Kamis (13/5). Hal ini sebagai wujud toleransi antar umat beragama.

Kasat Lantas Lombok Timur, AKP Putu Gde Caka mengatakan, harmoni tersebut terlihat saat selesainya Salat Idulfitri, umat Islam diberikan ucapan Selamat Hari Raya melalui pengeras suara portable. Setelah itu, anggota komunitas membagikan air mineral  dan masker kepada  umat Muslim yang hendak pulang, diselingi dengan saling bermaaf-maafan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.

“Kami kepolisian bersama PHDI (Parisada Hindu Dharma Indonesia) dan umat Kristiani mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1442H, mohon maaf lahir dan batin. Mari kita bersama ciptakan Lombok Timur harmonis dengan toleransi umat beragama yang tinggi,”  katanya.

Bukti dari toleransi beragama lainnya, kata Caka, ditunjukkan saat Hari Raya Nyepi dan Hari Raya Natal.

“Waktu itu umat Muslim ikut memberikan ucapan dan ada perwakilan tokoh agama Islam yang hadir di pura maupun gereja,” pungkasnya. (oni)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI