Gegara jalan rusak, wanita di Lombok Barat terpaksa melahirkan di jalan

kicknews.today – Peristiwa persalinan langka terjadi di Dusun Meang, Desa Buwun Mas, Kecamatan Sekotong, Lombok Barat Minggu (19/2). Seorang ibu rumah tangga bernama Herni, 23 tahun melahirkan di jalan.

Awalnya, sang ibu hendak dibawa ke fasilitas kesehatan terdekat. Akan tetapi karena akses jalan yang kurang bagus, akhirnya melahirkan di jalan.

Warga desa setempat, Rumedan yang juga kepala klinik keluarga medika Desa Buwun Mas mengatakan proses persalinan di jalan sempat dibantu dukun beranak.

“Setelah melahirkan, kami langsung membawanya ke klinik untuk mendapatkan pertolongan pertama,” jelas Rumedan.

Dia mengaku, akses jalan menuju fasilitas kesehatan terdekat memang kurang memadai. Bahkan, ketika pihak klinik keluarga medika menjemput ke lokasi, pasien harus dibopong ke ambulan.

“Karena kondisi yang rusak seperti jalannya terputus, akibatnya ambulan tidak bisa ke sana,” katanya.

Sementara itu, Kabid Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Lombok Barat Muhammad Abdullah membenarkan kejadian itu. Dia menyampaikan, pasien merupakan asal Batu Jai Lombok Tengah. Dia ikut suaminya sehingga tidak terdata lagi Dusun Meang, Desa Buwun Mas.

“Walaupun bukan warga Lombok Barat tetapi kami tetap memberikan pelayanan secara maksimal, untuk keselamatan masyarakat kita, ini masalahnya nyawa,” katanya.

Agar kejadian serupa tidak terjadi lagi, dia mengimbau kepada masyarakat supaya segera ke fasilitas kesehatan jika sudah mendekati waktu persalinan. Terutama bagi warga yang tinggal di pelosok-pelosok desa dengan medan sulit.

 “Jangan menunggu hari persalinan,” pesannya.

Abdullah menerangkan, di beberapa fasilitas kesehatan sudah disediakan rumah tunggu bagi pasien. Tetapi selama ini, rumah tunggu itu jarang dimanfaatkan.

“Kadang masyarakat tidak mau, padahal kita sudah sediakan,” tutupnya.

Plt Kepala Desa Buwun Mas Andi Purnawan menyebutkan mengakui kondisi jalan tersebut rusak parah sehingga tidak bisa dilalui kendaraan roda 4. Setidaknya panjang jalan menuju wilayah Dusun Meang ke Dusun Pangsing sekitar 6 kilometer.

“Hanya di lokasi ibu yang melahirkan itu saja yang sudah dirabat, setelah itu jalannya menggunakan tanah dan rusak berat, makanya ambulan kesulitan ke lokasi itu,” jelas Andi melalui telpon, Selasa (21/2). (ys)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI