Ganjar Pranowo kagum dengan perjuangan TGKH Maulana Syaikh

kicknews.today – Bakal Calon Presiden (Capres) Ganjar Pranowo berkunjung ke Lombok Timur, Minggu (18/6). Kedatangan Gubernur Jawa Tengah itu disambut ribuan simpatisan.

Ketua harian nasional DPP Partai Perindo, Tuan Guru Bajang (TGB) HM Zainul Majdi ikut mendampingi Capres yang diusung PDIP itu. Selain bertemu masyarakat, Ganjar dan TGB melakukan ziarah makam pahlawan nasional, TGKH Muhammad Zainuddin Abdul Majid (Maulana Syaikh) yang juga pendiri Nahdlatul Wathan Diniyah Islamiyah (NWDI).

Di hadapan Ganjar, TGB menjelaskan bagaimana sosok Maulana Syaikh dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia hingga akhirnya Presiden Joko Widodo memberikan gelar pahlawan nasional kepada TGKH Muhammad Zainuddin Abdul Majid.

“Beliau ikut memperjuangkan kemerdekaan bangsa Indonesia dari penjajah Belanda,” kata TGB.

Tidak hanya itu, TGB berharap apa yang menjadi hajatan Ganjar Pranowo untuk Indonesia bisa terwujud. “Mudah-mudahan apa yang diniatkan oleh Mas Ganjar dipermudah,” tambahnya.

Ganjar Pranowo terkesima mendengar apa yang diceritakan oleh TGB. Ia menyampaikan, apa yang dilakukan TGKH Muhammad Zainuddin Abdul Majid harus menjadi teladan generasi saat ini.

“Beliau berjuang dalam upaya mencerdaskan kehidupan bangsa melalui lembaga pendidikan yang didirikannya. Ini patut dicontoh oleh generasi saat ini,” katanya. (cit)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI