kicknews.today – PJ Bupati Lombok Timur, H.M Juaini Taofik meresmikan Puskesmas Pembantu (Pustu) di Desa Bandok, Kecamatan Wanasaba. Keberadaan tempat pelayanan kesehatan itu dinilainya sangat krusial. Selain pendidikan dan ekonomi, kesehatan merupakan bagian dari tugas dan tanggung jawab pemerintah.
“Tiga hal itu yang menjadi titik fokus pemerintah termasuk di Lombok Timur,” kata Juaini Taofik, Rabu (24/1/2024).
Kendati demikian, derajat kesehatan ditentukan sejumlah faktor seperti lingkungan, perilaku, dan juga layanan kesehatan. Pelayanan kesehatan dapat berpengaruh terhadap perubahan perilaku dan lingkungan.
“Terkait Pustu Desa Bandok ini saya ingatkan agar dapat dimanfaatkan dengan optimal, salah satu layanan tidak dapat dilakukan di Pustu ini yaitu melahirkan. Hal tersebut mengacu pada peraturan perundangan. Tapi layanan lainnya seperti pemeriksaan kesehatan tetap dapat dilakukan, termasuk kegiatan promotif dan preventif sebagai bagian dari upaya pencegahan penyakit,” tambahnya.
Tidak hanya meresmikan, Juaini juga memastikan kesiapan petugas kesehatan yang ditempatkan di Pustu tersebut. Selain mengantisipasi integrasi layanan primer, tidak hanya perawat yang ditempatkan di Pustu, melainkan juga bidan.
“Pelayanan harus diutamakan, jangan tanyakan punya uang atau tidak karena kita sudah UHC. 98% penduduk Lombok Timur sudah tercover BPJS,” tegasnya.
Kepala Desa Bandok, Mujib menyampaikan terima kasih kepada Pemkab Lombok Timur atas dukungan dan motivasi sehingga Pustu tersebut dapat dirampungkan.
“Berkat dorongan dan bimbingan serta arahan Pj. Bupati sehingga Pustu ini dapat diresmikan, disamping itu sudah ada petugas dan alat-alat pelengkapnya pun juga sudah tersedia di dalam,” pungkasnya. (cit)