8 ASN Dipanggil Bawaslu Lombok Tengah

kicknews.today -Sebanyak 8 Aparatus Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Daerah Lombok Tengah dipanggil oleh Badan pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) setempat. Pemanggilan terhadap ASN itu dilakukan untuk kelarifikasi terkait viralnya poto salam empat jari di media sosial yang merupakan nomor urut salah satu Paslon di Pilkada Lombok Tengah.

“Dari 8 ASN, sampai siang ini baru 5 orang yang telah datang klarifikasi,” ujar anggota Bawaslu Lombok Tengah, Baiq Husnawati fi kantornya, Kamis (1/10).

Dikatakan, dari 8 ASN yang diduga melakukan pelanggaran pemilu, 4 orang merupakan eslon II atau Kepala Dinas dan sisanya diluar itu. Mereka dipanggil untuk kelarifikasi terkait poto mereka yang ada di media sosial saat berpose salam empat jari.

“Kasus ini kita ketahui di Media Sosial dan terjadi di luar Lombok Tengah,” ujarnya.

Oleh sebab itu, pihaknya akan melakukan pengumpulan bukti-bukti terkait informasi awal tersebut. Sehingga pihaknya masih belum bisa menyampaikan secara rinci hasil proses dugaan pelanggaran tersebut.

“Kami harus mengumpulkan bukti dan keterangan beberapa saksi,” pungkasnya. (Ade)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI