Tahanan narkoba yang kabur di halaman Rutan Bima ditangkap bersama istri di Kalimantan

kicknews.today – Pelarian Imran Bin Maman, tahanan narkoba yang kabur di halaman Rutan Kelas IIB Bima berakhir, Rabu (13/9). Pria 40 tahun asal Desa Tambe Kecamatan Bolo Kabupaten Bima itu ditangkap tim gabungan di daerah Balikpapan, Kalimantan Timur.

Kasi pidana umum (Pidum) Kejaksaan Negeri (Kejari) Bima, Oktaviandi Samsurizal mengatakan penangkapan Imran berdasarkan informasi masyarakat. Dari informasi itu, yang bersangkutan tengah berada di daerah Balikpapan.

Tim Jaksa lalu koordinasi dengan pihak kepolisian setempat, hingga akhirnya Imran berhasil ditangkap saat pulang mencari ikan di laut. Setelah penangkapan, tim jaksa langsung bergegas menjemput yang bersangkutan ke Polsek Balikpapan Timur, Kamis (14/9).

“Selain Imran, di sana kami juga mengamankan isterinya Rohani diduga ikut membantu pelarian suaminya,” kata dia dikonfirmasi, Jumat (15/9).

Selanjutnya, Imran bersama sang istri langsung dibawa pulang ke Kota Bima hari ini, Jumat (15/9). Tahanan kasus narkoba itu lalu digelandang ke Rutan Kelas IIB Bima untuk diproses hukum lebih lanjut.

“Sementara istrinya diserahkan ke Polres Bima Kota. Dia juga diperiksa karena diduga ikut terlibat dalam pelarian suaminya,” katanya.

Diberitakan sebelumnya, Imran bin Maman dilaporkan kabur saat turun dari mobil tahanan jaksa di halaman Rutan Kelas IIB Raba Bima, Rabu (24/8) sekira pukul 16.30 Wita. Caranya, dia menendang teman satu borgolnya sehingga borgol di tangan rusak hingga terlepas.

Setelah itu, pelaku kabur dengan meloncat pagar hingga dikejar sejumlah petugas. Sayangnya, pelaku tidak berhasil ditangkap karena keburu naik motor warga yang menunggu di jalan raya sebelah barat Rutan Kelas IIB Raba Bima. (jr)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI