Parkir sembarang di area MXGP akan diderek

kicknews.today- Anggota Satgas  Dit Samapta Polda NTB yang tergabung dalam Ops Samota Rinjani-2022 melakukan berbagai kegiatan dalam pengamanan MXGP Samota. Selain patroli keliling, juga memantau arus lalu lintas agar tidak macet.

“Ini untuk memberikan rasa aman pada penonton MXGP,” terang Kabid Humas Polda NTB Kombes Pol. Artanto SIK M.Si, Jumat (24/6).

Pada hari pertama event MXGP, tim memberikan himbauan agar tidak memarkir kendaraan di tepi jalan guna meminimalisir terjadinya kemacetan di sepanjang jalan gate 1, 2 dan 3 sirkuit. Selain itu juga dilakukan sterilisasi jalan menuju sirkuit yang dilakukan oleh 20 personel Tim UPRC DIT Samapta Polda NTB.

Pada MXGP, sebanyak 2.500 personel gabungan dari TNI, Polri dan stakeholder terkait dikerahkan di sejumlah pos yang sudah ditentukan. Mereka akan bertugas melakukan penyekatan bagi pengunjung yang menggunakan kendaraan roda dua roda empat.

 “Jika memiliki tiket atau stiker akan diberi akses, namun jika tidak, mereka akan diarahkan ke barat maupun timur,” terang Artanto.

Jika terjadi kemacetan, akan dilaksanakan rekayasa lalu lintas dengan cara buka tutup, guna mengurai kemacetan. Penonton juga disarankan membawa kendaraan roda dua dan parkir di lokasi yang telah ditentukan.

“Bila parkir tidak sesuai dengan lokasi yang telah ditentukan, petugas akan melakukan tindakan tegas dengan menderek kendaraan yang parkir sembarangan,” pungkasnya. (jr)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI