Lamban Diperbaiki Pemkab, Warga Lombok Tengah minta jalur ini diperbaiki Pemprov

kicknews.today – Kondisi ruas berstatus jalan Kabupaten dari Desa Tanak Awuk menuju Desa Pengembur dan Desa Tumpak Kecamatan Pujut, Lombok Tengah rusak di beberapa titik. Warga berharap status jalan tersebut dinaikan menjadi jalan Provinsi, sehingga bisa lebih cepat diperbaiki. Hal itu disampaikan oleh Anggota DPRD Provinsi NTB, H Lalu Riadi.

“Warga butuh peningkatan status jalan, baik dari jalan Desa menjadi Kabupaten dan dari jalan Kabupaten mejadi jalan Provinsi seperti ruas jalan Tanak Awu-Tumpak yang menuju Pantai Mawun,” ujar Lalu Riadi kepada wartawan saat dikonfirmasi terkait hasil reses Selasa (23/2).

Menurut anggota Dewan Dapil Lombok Tengah itu, apa yang diharapkan masyarakat tersebut, penting untuk menjadi perhatian Pemerintah. Pasalnya, ruas jalan tersebut merupakan akses jalan menuju wisata Pantai Mawun maupun akses jalan alternatif menuju Pantai Selong Belanak dan beberapa Destinasi wisata lainnya di Lombok Tengah bagian selatan.

“Ruas jalan itu menuju Pantai Mawun atau Jalan Kabupaten Selong Belanak-Kuta. Jadi kalau jalan tersebut diperlebar dan diperbaiki, akses menuju wisata itu lebih cepat,” ujarnya.

Lebih lanjut, Politisi Partai Demokrat mengatakan, bahwa dirinya berharap apa yang menjadi aspirasi masyarakat tersebut bisa direalisasi oleh Pemerintah Daerah maupun Provinsi NTB. Selain itu, pihaknya meminta kepada Pemerintah Daerah terus melakukan peningkatan sarana dan prasarana bidang pendidikan, kesehatan dan keamanan, terlebih dengan adanya even MotoGP Tahun 2021.

“Sarana penerang jalan juga perlu ditingkatkan oleh Pemerintah,” pungkasnya. (Ade)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI