kicknews.today – Bakal Calon (Bacalon) Bupati Lombok Utara Danny Karter Febrianto Ridawan telah mengamankan SK Dukungan Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Surat tersebut diserahkan secara langsung oleh Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKS NTB Yek Agil di Kantor PKS di Mataram, Jumat (19/07/2024).
Danny dinilai merupakan sosok yang tepat untuk memimpin Lombok Utara, maka dari itu PKS mantap mengarahkan dukungan ke Politisi Gerindra tersebut.
“Sebagai Kabupaten termuda di NTB (Nusa Tenggara Barat) Lombok Utara memiliki pariwisata yang dominan dan butuh pemimpin yang energik.Terlebih jumlah pemilih di Lombok Utara itu 50 persennya anak muda, jadi yang memimpin ke depan juga harus anak muda,” kata Yek Agil.
Yek Agil menilai sosok Danny Karter merupakan pemimpin yang memiliki kemampuan bergaul cukup lues dan hal tersebut sangat cocok dengan daerah pariwisata yang tengah bergeliat.
“Banyak masyarakat Lombok Utara yang memilih adanya pemimpin baru. Yang berpengalaman. Dari ketiga parameter ini (Djohan, Najmul, Danny. Red) maka kami melihat Danny tepat untuk memimpin Lombok Utara,” tegasnya.
Sementara, Danny Karter Febrianto Ridawan menilai keluarnya rekomendasi untuk dirinya merupakan suatu kepercayaan besar sekaligus modal baik dalam menyongsong pilkada mendatang.
“Saya atas nama pribadi dan Partai Gerindra mengucapkan terimakasih kepada DPW PKS dan jajaran yang telah memberikan saya surat keputusan rekomendasi sebagai bakal calon Bupati Lombok Utara,” kata Danny.
“SK ini menjadi landasan saya untuk menjalin komunikasi politik dengan partai partai lain yang akan berjuang bersama dalam kontestasi dan langkah kemenangan,” tambahnya.
Saat ini sosok wakil yang akan mendampinginya pun sudah ia kantongi. Deklarasi akan segera dilakukan. Dirinya juga tidak menutup kemungkinan membuka pintu bagi partai lain untuk bergabung.
“Saya sudah menerima surat tugas dari Gerindra kemudian PKS. Tiket untuk daftar ke KPU Komisi Pemilihan Umum) sudah lengkap. Harapannya mudahan komunikasi ke depan dengan partai lain jalan aman dan baik sehingga bisa mempercayakan saya sebagai Bupati,” tutupnya. (gii)