Pedagang Kue asal Bolo Bima ditemukan meninggal di Sungai

Kicknews.today – Jainab Abdullah warga Desa Bolo, Kecamatan Madapangga, Kabupaten Bima ditemukan meninggal dunia, Selasa (20/10) sekitar pukul 14.30 Wita. Perempuan 55 Tahun tersebut ditemukan meninggal di Sungai Raba Karombo perbatasan Desa Rade dan Bolo.

Kapolsek Madapangga melalui Kanit Reskrim, Bripka Heri Kuswanto mengatakan, Almarhumah awalnya pergi mandi dan mencuci di sungai dekat rumahnya. Lama berselang, yang bersangkutan ditemukan sudah tidak bernyawa di sungai setempat

“Almarhumah ditemukan oleh seorang warga setempat yang ke juga ke sungai tersebut. Posisi jenazah di dalam air,” ungkapnya.

Atas penemuan itusaksi memberitahukan kepada pihak keluarga dan melaporkan ke kepolisian.

“Mendapat laporan tersebut kami langsung turun ke lokasi dan melakukan oleh Tempat Kejadian Perkara (TKP),” terangnya.

Dijelaskannya, dari hasil pemeriksaan dan olah TKP tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh Almarhumah. Namun berdasarkan keterangan suami almarhumah, kemungkinan kelelahan karena melayani banyaknya pesanan kue.

Almarhumah membuat kue pesanan orang sejak Senin malam hingga Selasa (20/10) pagi.

“Sebelum pergi mencuci pakaian dan mandi ke sungai, istrinya sempat mengeluhkan kepalanya pusing,” terang Heri mengutip keterangan suami almarhumah.

Terkait hal itu kata dia, pihak keluarga Almarhumah tidak mempersoalkannya. Bahkan pihak keluarga menolak untuk dilakukan outopsi. (rif)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI