Longsor hingga jalan putus di Lombok Utara, ratusan kendaraan terjebak

kicknews.today – Hujan deras yang mengguyur Lombok Utara Nusa Tenggara Barat (NTB) mengakibatkan tanah longsor. Sekitar 10 kilometer ruas jalan yang menghubungkan Lombok Barat-Lombok Utara, tepatnya di Nipah, Setangi dan Lendang Luar terputus akibat tertutup material longsor.

Kepala BPBD Lombok Utara, Rahadian mengatakan, tanah longsor terjadi di sejumlah titik hingga menurut ruas jalan. Arus lalu lintas lumpuh total. Bahkan ratusan mobil terjebak akibat jalan tertutup material longsor.

“Untuk beberapa sepeda motor yang terjebak sudah ada yang keluar,” kata Rahadian dihubungi Minggu malam (16/10).

Saat ini pihaknya masih menunggu alat berat untuk proses pembersihan. Beberapa warga dan aparat juga ikut membersihkan material dengan cara manual, tapi tidak membuahkan hasil.

“Harus ada alat berat baru mobil-mobil yang terjebak bisa keluar,” katanya.

Longsor terjadi kata dia, terjadi sekitar pukul 16.30 Wita. Pertama terjadi di Malimbu, kemudian disusul longsor di beberapa titik lain hingga banyak kendaraan terjebak.

“Untuk korban jiwa nihil,” pungkasnya. (jr)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI