Menyelesaikan sengketa, pengurus Bale Mediasi Lombok Tengah resmi terbentuk

kicknews.today – Pengurus Bale Mediasi Lombok Tengah (Loteng) periode 2021-2026 resmi terbentuk. Bupati Loteng, H Lalu Pathul Bahri, mengukuhkan para pengurusnya di Ballroom Kantor Bupati setempat, Senin (14/6). Bale Mediasi merupakan salah satu program unggulan dalam menyelesaikan sengketa di tengah masyarakat.

Bupati mengatakan, Bale Mediasi merupakan lembaga yang memfasilitasi penyelesaian sengketa di luar pengadilan. Dengan terbentuknya kepengurusan ini diharapkan agar tidak semua masalah di masyarakat harus diselesaikan di kepolisian ataupun pengadilan, 

“Peran pokok Bale Mediasi tersebut ialah membantu persoalan masyarakat yang memang masih bisa diselesaikan melalui jalur perdamaian. Kami percaya anggota Bale Mediasi akan mampu melaksanakan tugas dengan sebaiknya,” katanya. 

Terpisah, Ketua Bale Mediasi, H Lalu Suhardi BE, mengatakan bahwa sesungguhnya mediasi merupakan peninggalan nenek moyang. Sehingga berbagai permasalahan yang terjadi hendaknya diselesaikan melalui mediasi.

“Alhamdulillah pada hari ini kita menyaksikan Bale Mediasi diresmikan sebagai wadah penyelesaian masalah. Kami mohon dukungan semua pihak agar dalam melakukan audiensi bisa berjalan lancar,” pungkasnya. (ade)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI