Pemda Lombok Tengah kumpulkan donasi untuk Palestina

kicknews.today – Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah (Loteng) tetap merayakan lebaran topat meski dilakukan secara sederhana. Momentum lebaran topat yang dilakukan dengan cara zikir dan doa dimasing- masing kantor Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) serta menggalang donasi bagi muslim di Palestina.

Bupati Loteng, H Lalu Pathul Bahri mengatakan, merujuk pada pembukan Undang- Undang Dasar (UUD) Negara Indonesia Tahun 1945. Bahwa sesungguhnya kemerdekaan itu ialah hak segala bangsa, dan oleh sebab itu penjajahan diatas dunia harus dihapuskan. Karena tidak sesuai dengan prikemanusiaan dan prikeadilan.

“Maka dalam rangka membantu meringankan penderitaan yang dialami oleh saudara- saudara kita yang berada di palestina. Dengan ini kami himbau kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Lingkup Pemda Lombok Tengah, untuk berpartisipasi dalam donasi untuk palestina,” ujarnya saat acara lebaran topat di Kantor Bupati, Kamis (20/5.

Pihaknya menegaskan bahwa donasi dikmpulkan dibagian kesejahteraan Rakat Setda Lombok Tengah, paling lambat Jumat 21 Mei. Dimana pihaknya mengajak para ASN untuk meringankan beban kaum muslimin yang berada di palestina.

“Bahkan berbagai daerah hingga dunia juga menggalakan donasi. Terhadap saudara- saudara kita yang bahkan banyak terbunuh,” terangnya.

Dalam kesempatan itu, pihaknya juga meminta kepada para ASN untuk tetap bekerja secara perofesional dan tidak dengki atau iri hati. Karena memang semua rizki sudah diatur oleh Allah SWT.

“Kalau kita iri sama tetangga kita yang lebih kaya misalnya. Maka sama saja kita tidak mensyukuri nikmat alloh,” ujarnya.

Sebelumnya Plt Sekertaris Daerah (Sekda) Lombok Tengah, H Lalu Idham Khalid menegaskan bahwa tradisi lebaran topat yang mencerminkan nilai kebudayaan, agama, dan adat istiadat ini, dilakukan dimasing- masing kantor OPD dan tidak dilakukan terpusat. Sebagai antisipasi kerumunan massa.

“Masing- masing SKPD melaksanakan lebaran topat dikantor masing- masing, yang diisi dengan zikir, pembacaan yasin dan doa serta ceramah,” pungkasnya. (Ade)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI