Pelaku pembacokan saat acara hiburan di Bima ditangkap

kicknews.today – SR (25) terduga pelaku pembacokan hingga menewaskan warga Desa Ngali, Kecamatan Belo, Kabupaten Bima, Bula (45) ditangkap anggota Polsek Langgudu.

Ia ditangkap polisi di sebuah kebun di So Karombo Desa Pusu, Kecamatan Langgudu, Kabupaten Bima, Selasa (27/7) sekitar pukul 12.00 Wita.

Kasi Humas Bima Kota, Iptu Jufrin Rama S Sos mengungkapkan penangkapan berawal anggota Polsek Langgudu mendapat informasi bahwa terduga pelaku sedang bersembunyi di kebun miliknya.

“Usai informasi itu diterima. Anggota Polsek Langgudu yang dipimpin Kapolseknya langsung menangkap pelaku tanpa adanya perlawanan. Sekaligus digelandang ke Mapolres Bima Kota untuk diproses lebih lanjut,” ungkapnya.

Dijelaskannya, peristiwa pembacokan itu terjadi di sekitar acara orgen tunggal wilayah setempat. Saat itu, baik korban dan terduga sama-sama mengonsumsi Miras.

Mabuk bareng di acara hiburan, pria di Bima bacok teman hingga tewas – kicknews.today

Kemudian, korban ingin berjoget dan sawer biduan pada acara tersebut. Namun terduga pelaku, melarangnya untuk naik ke atas panggung. Karena dilarang, korban mengeluarkan bahasa yang diduga menghina pelaku.

“Karena merasa dihina di depan umum, terduga pelaku langsung membacok korban saat kembali ke tempat mereka mengonsumsi miras tersebut,” terangnya.

Usai dibacok, korban sempat dilarikan ke Puskesmas Langgudu dan RSUD Bima. Namun setelah beberapa jam ditangani medis di RSUD Bima, korban meninggal dunia. (rif)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI