Pastikan nama terdaftar, begini cara cek Bansos yang cair bulan Juni ini

Kementerian Sosial (Kemensos) menyediakan bantuan sosial (Bansos) pada periode Juni 2021 kepada kelurga penerima manfaat (KPM) yang bisa dicek melalui situs cekbansos.kemensos.go.id.

Selama 2021, Kemensos meneydiakan tiga jenis bansos yakni Program Keluarga Harapan (PKH), Program Sembako atau BPNT dan Bansos Tunai (BST).

Tetapi yang diperkirakan cair pada bulan Juni 2021 yaitu Bansos BPNT sebesar Rp200.000 per bulan per KK. Bansos ini bakal dicairkan mulai bulan ini hingga Desember 2021.

Pencairan BPNT bakal dilakukan melalui perbankan dan agen yang ditunjuk oleh pemerintah. Bansos BPNT Juni 2021 ini bisa digunakan untuk membeli bahan pangan.

Sementara Bansos PKH bakal cair Juli sebab bansos ini dicairkan dalam empat tahap yakni Januari, April, Juli dan Oktober 2021.

Pencairannya melalui bank Himbara (BNI, BRI, BTN dan Mandiri).

Sedangkan untuk bansos tunai, sebelumnya sempat disebut tidak diperpanjang sehingga hanya dicairkan Januari hingga April 2021.

Namun Mei 2021, Kementerian Sosial mengatakan akan memperpanjang penyaluran BST sebesar Rp300.000 per KPM hingga Juni 2021, tetapi masih harus menunggu persetujuan Kementerian Keuangan.

“Kami belum menerima resmi dari Kementerian Keuangan soal itu,” ujar Risma di Jakarta, Kamis (20/5), dikutip dari Antara.

Penyaluran BST berlangsung selama empat bulan di tahun 2021, dan berakhir pada akhir April, dengan alasan situasi pandemi COVID di Indonesia telah bergerak ke skala mikro.

Bantuan Sosial Tunai telah menjadi instrumen penting memulihkan ekonomi di tengah pandemi COVID-19. Setelah dihentikan, penerima BST dialihkan dengan bantuan lainnya.

Bagi Anda yang ingin mengecek terkait tiga jenis bansos ini, Anda bisa melakukannya melalui website resmi Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id.

Cara Cek Bansos Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id:

1. Akses cekbansos.kemensos.go.id;

2. Masukkan Provinsi, Kabupaten, Kecamatan dan Desa/Kelurahan;

3. Masukkan Nama PM sesuai KTP;

4. Masukkan

2 Kata yang tertera dalam kotak kode;

5. Lalu klik tombol cari data. (red.)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI