Akses jalan menuju Kuta Beach Park KEK Mandalika mulai dikerjakan

kicknews.today – Peningkatan infrastruktur jalan di kawasan ekonomi khusus (KEK) Mandalika terus dikerjakan, PT Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC). Saat ini mulai dikerjakan pembangunan akses jalan di sisi barat dan timur area Kuta Beach Park (KBP), The Mandalika.

“Kedua akses jalan ini merupakan penghubung jalan provinsi di sisi barat dan timur menuju KBP,” ujar Managing Director The Mandalika Bram Subiandoro dalam siaran pers yang diterima Kamis (11/8).

Pengerjaan proyek ini dilakukan menggunakan anggaran pembiayaan dari Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) melalui skema National Interest Account (NIA) yang diterima ITDC pada tahun 2020 lalu.

“Pembangunan akses jalan yang dikerjakan oleh PT Wijaya Karya (Persero) Tbk – PT Bunga Raya Lestari KSO telah berlangsung sejak bulan Mei 2021 dan ditargetkan selesai pada September 2021,” jelasnya

Akses jalan di sisi barat KBP terbagi menjadi ruas A-A1 dengan panjang 342 m dan, lebar 8 m serta ruas A1-H1 dengan panjang 253 m dan lebar 6 m. Sementara, akses jalan di sisi timur KBP terbagi menjadi ruas A5-A6 dengan panjang 320 m, dan lebar 4,5 m serta ruas I-I’ dengan panjang 160 m dan lebar 9 m.

“Saat ini, akses jalan sisi barat sedang memasuki tahap pemasangan crossing box saluran drainase jalan, hamparan dan pemadatan timbunan serta clearing area,” katanya.

Sementara, aksesjalan sisi timur telah memasuki tahap hamparan timbunan dan pemadatan Lapisan Permukaan Atas (LPA), pemasangan kerb pembatas jalan dan pemasangan tiang Penerangan Jalan Umum (PJU). Kedua akses jalan ini dilengkapi dengan infrastruktur lainnya seperti drainase (saluran air), jaringan listrik dan telpon, pedestrian dan Penerangan Jalan Umum (PJU).

“Peningkatan infrastruktur kawasan berupa akses jalan ini merupakan fasilitas yang dibangun untuk mempermudah akses wisatawan maupun masyarakat menuju KBP dan spot wisata lainnya di area KBP seperti Bazaar Mandalika serta Masjid Nurul Bilad, juga area wisata lainnya di kawasan The Mandalika,” jelasnya.

Selain itu, pembangunan ini juga merupakan wujud komitmen kami dalam melengkapi infrastruktur dasar kawasan sehingga dapat menarik minat investor untuk menanamkan modal di The Mandalika.

“Ini untuk menarik investor berinvestasi di KEK Mandalia,” pungkasnya. (Ade)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI