Mau nonton WSBK? Perhatikan jalur yang harus dilalui sesuai warna tiket

kicknews.today – World Superbike (WSBK) 2023 di Sirkuit Mandalika Lombok digelar 3-5 Maret 2023. Jelang event balapan dunia tersebut, penonton WSBK wajib mengetahui alur masuk ke Sirkuit Mandalika, agar tidak salah tempat atau tersesat.

Dir Lantas Polda NTB, Kombes Pol Djoni Widodo SIK mengatakan, pengamanan kali ini sama seperti WSBK sebelumnya. Personil mulai membantu monitor penonton WSBK di bundaran depan Bandara Lombok.

“Di bundaran itu rekan-rekan mulai membantu monitor. Nanti ada petugas tiket dari MGPA, ITDC yang mengarahkan jalur penonton,” katanya.

Penonton WSBK jelas Djoni, harus memperhatikan jenis tiket. Untuk tiket jenis I,J,K langsung diarahkan ke Jalur Sengkol, termasuk UMKM yang menempati di wilayah barat Sirkuit.

Sementara untuk tiket A,B,C dan H menuju bukit 360 hingga paddock, semuanya jalur Bypass Mandalika, termasuk UMKM yang menuju sentral 2.

Setelah Bundaran Sengkol, tiket A dan B belok kanan melalui depan sirkuit masuk black gate 2. Sedangkan tiket C dan H lurus menuju entrance 2 bagian utara, termasuk bukit 360.

“Jadi, yang belok kanan masuk depan sirkuit harus masuk ke black gate 2, primer clas, dan paddock,” katanya.

Sedangkan, black gate 1 kata Djoni, khusus jalur keluar kembalinya penonton. Sedangkan black gate 3 khusus tamu VVIP, baik Presiden maupun Wakil Presiden.

Djoni juga menegakan, dari laporan panitia bahwa sekitar terdapat 2.500 tiket WSBK dibagikan pada kepada masyarakat desa penyangga Sirkuit Mandalika. Artinya, pergerakan penonton dari masyarakat sekitar akan banyak dan harus diantisipasi.

Walaupun mereka tinggal di sekitar Sirkuit kata Djoni, tetap harus mematuhi petunjuk rekayasa lalu lintas yang diatur. Baik tiket IJK, ABC dan H. Terutama yang memiliki tiket C dan H harus melalui Bypass Mandalika.

“Mereka tidak boleh melewati depan Sirkuit Mandalika. Kalau jumlahnya 1- sampai 10 orang bisa kita atur, kalau sampai ribuan maka harus lewat Bypass,”  tandasnya. (jr)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI