kicknews.today – Puluhan tahun tidak dibersihkan, drainase yang berada di depan Kantor Lurah Pancor di jalan TGH M. Zainuddin Abdul Madjid Lombok Timur tidak berfungsi. Pasalnya, drainase sepanjang 250an meter itu dipenuhi tumpukan sampah atau limbah plastik.
“Sudah kita bersihkan, namun masih mampet dan juga menimbulkan bau. Dulu pernah dikeruk tapi tidak dibongkar semua,” kata Lurah Pancor, L. Ridho Arindi, Kamis (15/8/2024).

Bahkan, tumpukan sampah di drainase yang berada di samping pusat perbelanjaan Pancor itu mengeluarkan bau tak sedap. Tidak sedikit pengendara yang mengeluhkan kondisi itu.
“Kita inisiatif untuk menutupnya menggunakan bambu agar bau tidak menyengat ke luar,” tambahnya.
“Lokasi drainase tersebut merupakan jalan provinsi. Kita di Lurah jadi serba salah karena ranah provinsi bukan pemerintah kabupaten,” katanya.
Sebelumnya, Plh Kepala Dinas PUPR Provinsi NTB, Ir. Hj. Lies Nurkomalasari saat dikonfirmasi mengatakan akan mengecek terlebih dahulu terkait kondisi drainase di pusat kota tersebut. “Nanti kami cek dulu,” pungkasnya. (cit)