Tinggi gelombang hingga 4 meter, nelayan diimbau hati-hati

kikcnews.today – Untuk masyarakat yang bermatapencaharian sebagai nelayan diharapkan untuk berhati-hati. Pasalnya, Selasa (18/05) ketinggian gelombang air laut diperkirakan 2,5 hingga 4 meter.

Hal ini berdasarkan rilis dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG). Ketinggian gelombang laut dikarenakan kondisi arah dan kecepatan angin yang berubah, di mana arah angin di wilayah Indonesia bagian utara bergerak dari Timur Laut ke Tenggara dengan kecepatan angin berkisar 5-22 knot, sedangkan di wilayah Indonesia bagian selatan bergerak dari Timur ke Tenggara dengan kecepatan angin berkisar 5-25 knot.

Kecepatan angin tertinggi terpantau di Laut Banda bagian barat, Perairan Kep. Kei – Kep. Aru, Laut Arafuru, Perairan Yos Sudarso – Merauke, Perairan utara Kep. Sangihe – Kep. Talaud.

Diketahui ada 15 perairan di Samudra Hindia yang terdampak akibat gelombang tinggi. Selain armada kapal nelayan (Kecepatan angin lebih dari 15 knot dan tinggi gelombang di atas 1,25m) Kapal Tongkang Kecepatan angin lebih dari 16 knot dan tinggi gelombang di atas 1,5m) dan Kapal Ferry (Kecepatan angin lebih dari 21 knot dan tinggi gelombang di atas 2,5m) perlu waspada terhadap ketinggian gelombang tersebut.

Gelombang laut ketinggian 2,50 – 4,0 Meter:

  • Perairan Barat P. Simeulue – Kep. Mentawai;
  • Perairan Enggano – Bengkulu;
  • Samudra Hindia Selatan Jawa Hingga P. Suwu;
  • Samudra Hindia Barat Sumatra;
  • Perairan Barat Lampung;
  • Perairan Selatan Kep. Tanimbar – Kep. Kei;
  • Laut Arafuru;
  • Selat Sunda Bagian Barat dan Selatan;
  • Laut Banda Bagian Barat;
  • Selat Bali – Lombok – Alas Bagian Selatan;
  • Perairan Utara Sabang;
  • Perairan Barat Aceh;
  • Perairan Barat Lampung;
  • Perairan Selatan Jawa hingga Sumbawa;
  • Perairan Selatan P. Sumba;
  • Perairan Timur Kep. Wakatobi;

Gelombang laut ketinggian 1,25 – 2,50 Meter:

  • Perairan Utara Sabang;
  • Laut Bali Dan Sumbawa; Bagian Utara
  • Perairan Barat Aceh;
  • Perairan Timur Kep. Selayar;
  • Perairan Timur P. Simeulue – Kep. Mentawai;
  • Laut Flores;
  • Teluk Lampung Bagian Selatan;
  • Laut Banda Bagian Barat;
  • Selat Sape Bagian Selatan;
  • Perairan Manui – Kendari;
  • Perairan P. Sawu;
  • Teluk Tolo;
  • Laut Sawu Dan Selat Sumba;
  • Perairan Selatan Kep. Banggai – Kep. Sula;
  • Perairan Kupang P. Rote;
  • Perairan Selatan P. Buru – P. Seram;
  • Samudra Hindia Selatan P. Rote;
  • Perairan Kep. Sermata – Kep. Babar;
  • Selat Karimata Bagian Selatan;
  • Perairan Utara Kep. Tanimbar;
  • Laut Jawa;
  • Perairan Selatan Dan Timur Kep. Kei – Kep. Aru;
  • Perairan Selatan Kalimantan Tengah;
  • Laut Arafuru Bagian Timur;
  • Perairan Kotabaru;
  • Laut Sulawesi Bagian Timur;
  • Perairan Utara Jawa Timur – Kep. Kangean;
  • Perairan Utara Kep. Sangihe – Kep. Talaud;
  • Selat Makassar Bagian Selatan;
  • Samudra Pasifik Utara Halmahera Hingga Papua;
Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI