BPBD Mataram: Waspada cuaca buruk selama September

kicknews.today – Pemerintah Kota Mataram mengimbau kepada seluruh warga Kota Mataram, waspada cuaca buruk selama Bulan September 2021.

Imbauan ini disampaikan Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Mataram, Mahfudin Noer di Mataram, Senin (13/9) di Mataram.

Kata Mahfudin, kondisi cuaca pada pertengahan bulan September 2021 diprakirakan terjadi angin kencang dan hujan dengan intensitas sedang hingga lebat.

“Kita tetap waspada saja ya. Karena memasuki dasiran 10 ini, beberapa waktu lalu ada bencana pohon tumbang di dua titik di Mataram akibat angin kencang,” kata Mahfudin.

Pada pertengahan bulan September kata dia, curah hujan bisa saja terjadi dari intensitas sedang sampai lebat. Biasanya, hujan yang melanda Kota Mataram acap kali disertai angin kencang.

“Perubahan cuaca saat ini memang patut diwaspadai. Kita mengimbau warga untuk waspada, apalagi yang berprofesi sebagai nelayan,” kata Mahfudin.

Dari hasil analisa BMKG Kota Mataram kata dia, pada dasiran ke 10 ini belum masuk musim hujan. Namun kata Mahfudin, karena adanya tekanan angin dingin dari Filipina membuat sejumlah daerah kerap dilanda hujan disertai angin kencang. Termasuk Kota Mataram.

“Kita juga patut waspada dengan gelombang. Karena beberapa hari kemarin ada gelombang cukup tinggi di NTB. Kita imbau nelayan untuk selalu berhati-hati,” katanya.

BPBD Kota Mataram pun tegas Mahfudin, tak melarang jika nelayan di pesisir pantai Ampenan untuk pergi melaut seperti biasanya.

“Mereka bisa menyesuaikan cuaca. Lagian para nelayan kita sudah paham dengan kondisi di laut,” tegas Mahfudin.(vik)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI