Liga tarkam di Dompu ricuh, pemain dan suporter baku hantam

kicknews.today – Turnamen sepak bola antar kampung (Tarkam) di Desa Lune Kecamatan Pajo Kabupaten Dompu berujung ricuh, Senin (21/8). Pemain dan puluhan suporter terlibat baku hantam di lapangan.

Video keributan tersebut viral di media sosial Facebook. Pada video tersebut terlihat puluhan suporter memaksa masuk ke area lapangan hingga terjadi keributan dengan pemain. Sejumlah panitia dan beberapa orang anggota TNI berusaha melerai kericuhan yang berlangsung. 

Informasi yang diperoleh, kedua kubu yang terlibat kericuhan ini merupakan klub dari Desa Ranggo Kecamatan Pajo dan klub dari Desa Nata Kecamatan Palibelo Kabupaten Bima. 

Belum diketahui penyebab pasti kericuhan tersebut. Namun dari informasi yang beredar, pemain tidak terima dengan keputusan wasit saat terjadi pelanggaran.

Kapolsek Pajo, Ipda Rusnadin membenarkan insiden kericuhan itu. Namun ia enggan memberikan penjelasan lebih lanjut atas peristiwa yang terjadi.

“Memang ada kericuhan. Coba langsung konfirmasi ke Kanit Intel yang berikan izin pertandingan,” saran Rusnadin, Selasa (22/8). (jr)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI