kicknews.today – Bupati Lombok Utara, Najmul Akhyar secara resmi melepas keberangkatan Kafilah Kabupaten Lombok Utara (KLU) untuk mengikuti ajang Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) XXVIII Tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) yang digelar di Kabupaten Sumbawa, mulai 25 April hingga 1 Mei 2025.
Acara pelepasan berlangsung khidmat di Aula Kantor Bupati, Kamis (24/04/2025), yang juga dirangkaikan dengan Halal Bihalal Pemerintah Daerah KLU. Hadir dalam kesempatan tersebut Ketua DPRD KLU Agus Jasmani, Anggota DPRD Provinsi NTB Sudirsah Sujanto, Sekda KLU Anding Duwi Cahyadi, perwakilan Forkopimda, Kepala Kemenag KLU Jalalussayuthy, para Kepala OPD, Ketua DWP KLU, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta undangan lainnya.

Dalam laporannya, Kabag Kesra Setda KLU Alwi Agusto menyampaikan bahwa kafilah KLU terdiri dari 20 peserta, didampingi oleh 10 pelatih dan 14 official. Ia berharap dukungan dan doa dari seluruh masyarakat dapat mengiringi langkah para peserta menuju prestasi terbaik.
Bupati Najmul Akhyar dalam sambutannya menegaskan bahwa para peserta yang terpilih adalah putra-putri terbaik KLU. Ia berpesan agar seluruh kafilah menampilkan yang terbaik, tidak hanya dalam segi kompetisi, tetapi juga dalam menjaga akhlak dan etika.
”Jaga nama baik daerah, harumkan Lombok Utara bukan hanya dengan prestasi, tapi juga dengan sikap dan akhlak mulia,” ujar Najmul.
Sebagai bentuk apresiasi, Pemkab Lombok Utara menjanjikan reward berupa umrah gratis bagi peserta yang berhasil meraih juara pertama di tingkat provinsi. Hal ini merupakan upaya Pemda untuk mendorong semangat dan motivasi generasi muda dalam mencintai Al-Qur’an dan Hadits.
Najmul juga menekankan pentingnya pembinaan berkelanjutan terhadap para peserta sebagai investasi dalam pembangunan karakter dan spiritualitas generasi Qur’ani.
”Semoga dari ajang ini lahir generasi yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tapi juga kuat dalam iman dan akhlak. Yang mampu membawa harum nama KLU, bahkan hingga ke tingkat nasional,” pungkasnya.
Pelepasan kafilah ditandai secara simbolis dengan penyerahan bendera kafilah dari Bupati kepada Ketua Rombongan, Kabag Kesra Setda KLU. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan ceramah hikmah Halal Bihalal bertema “Memperkokoh Silaturrahmi, Bersatu untuk Kabupaten Lombok Utara Semakin Maju” yang disampaikan oleh TGH. Muhammad Taisir Al Azhar. (gii-bii)