Kebakaran lahan di pegunungan Kumbe Kota Bima berhasil dipadamkan

kicknews.today – Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) terjadi di pegunungan Kumbe Kecamatan Rasanae Timur Kota Bima, Sabtu malam (9/9). Sejumlah warga dan petugas bergerak cepat memadamkan api agar tidak meluas.

Kasi Humas Polres Bima Kota, AKP Jufrin mengatakan, kebakaran terjadi sekitar pukul 18.30 Wita. Berdasar laporan masyarakat sekitar, api tiba-tiba muncul di wilayah pegunungan.

Berdasarkan laporan tersebut, sejumlah anggota Polsek Rasanae Timur langsung bergerak cepat ke lokasi. Petugas pemadam kebakaran juga dikerahkan ke lokasi bersama mobil pemadam.

“Api baru bisa dipadamkan sekitar pukul 20.30 Wita,” jelasnya.

Dari kejadian itu, masyarakat diminta untuk tidak membakar sampah sembarangan. Saat ini hampir di berbagai wilayah mengalami kekeringan, sehingga berpotensi terjadinya kebakaran hutan.

“Jangan buang putung rokok sembarangan. Apabila membakar sampah, tetap diawasi, pastikan api sudah padam sebelum ditinggalkan,” imbaunya. (jr)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI