Dihina lewat TikTok hingga viral, pelajar di Lombok Timur laporkan temannya ke polisi

kicknews.today – Seorang pelajar perempuan inisial DN asal Selong Lombok Timur bersama keluarganya mendatangi kantor Polsek setempat, Senin malam (5/12). Dia tidak terima dengan viralnya vidio sindiran di TikTok yang diduga disebar oleh temannya sendiri inisial LI dan UL.

Dari video yang viral itu tersebut, dua temannya melontarkan kalimat tidak elok dan seolah menyindir korban. Video tersebut sontak membuat korban geram dan melaporkan ke polisi.

“Memang betul ada pelajar melapor ke Polsek gara-gara tidak terima dengan adanya video sindiran hingga viral,” ujar Kapolsek Selong, Iptu Sahiman saat dikonfirmasi Rabu (6/12).

Pihaknya belum sempat meminta keterangan pihak korban dan terlapor yang menyebarkan video, karena kasus tersebut langsung diserahkan ke Unit PPA Reskrim Polres Lotim.

“Penanganannya sudah kami serahkan ke Polres Lotim,” tegasnya.

Menanggapi hal tersebut, Kasi Humas Polres Lotim, Iptu Nicolas Oesman membenarkan adanya laporan tersebut. “Korban beserta keluarga sudah datang ke Polres, tapi tidak jadi melaporkan. Karena mereka mau koordinasi dengan keluarga dulu, apakah kasusnya dilanjutkan atau tidak,” pungkasnya. (cit)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI