Hujan dan gelombang tinggi jadi kendala pencarian korban terseret ombak di Lombok Tengah

kicknews.today – Seorang pria bernama Jumene, 33 tahun asal Dusun Sangi, Desa Bangket Parek, Kecamatan Pujut, Lombok Tengah, NTB dilaporkan hilang oleh keluarganya, Jumat (27/1). Korban diduga terseret ombak saat mencari kerang laut di Pantai Mawun, Desa Tumpak, Kecamatan Pujut.

Atas laporan tersebut Kantor SAR Mataram menggerakan satu tim rescuer menuju lokasi kejadian. Namun hingga Sabtu malam (28/1), korban belum ditemukan.

“Sekarang masih dilakukan pencarian di lokasi, tapi hasilnya nihil. Proses pencarian juga terkendala karena hujan dan gelombang tinggi,” kata Humas Sar Mataram, I Gusti Lanang Wiswananda, Sabtu malam (28/1).

Sebelumnya, korban berangkat berenam menuju Pantai Mawun untuk mencari kerang laut sekitar pukul 06.00 Wita. Empat orang termasuk korban turun ke laut, dan dua orang lainnya menunggu di tepi pantai.

Setelah beberapa saat, saudara korban terjatuh ke laut, kemudian diselamatkan oleh dua orang lainnya. Namun korban tidak terlihat ikut membantu menolong saudaranya yang terjatuh. Sejak insiden tersebut keluarga mulai mencari korban dari area bukit hingga jalur menuju pulang.

Kemudian pada pukul 11.50 Wita, Kades Bangket Parak melaporkan kejadian tersebut ke Kantor SAR Mataram. Tim SAR dari Pos Siaga SAR Kuta Mandalika ikut bergabung dengan Kepolisian, TNI dan masyarakat sekitar dalam melakukan pencarian. (jr)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI