Event E-sport digelar di Lombok Timur, PJ Bupati harap peserta tidak terjebak judi online 

PJ Bupati Lombok Timur, H.M Juaini Taofik
PJ Bupati Lombok Timur, H.M Juaini Taofik

kicknews.today – Pj. Bupati Lombok Timur H. Muhammad Juaini Taofik mengatakan, E-sport membutuhkan kecerdasan, stamina, dan konsentrasi. Karena itu, ia mengapresiasi atlet e-sport Lombok Timur yang akan berlaga pada turnamen piala bupati 2024. Ia berharap agar olahraga ini dapat semakin dipopulerkan di tengah masyarakat dan mengangkat prestasi E-sport Lombok Timur.

“Saya mengakui kebutuhan dan dukungan teknologi, bahwa saat ini dunia kerja, termasuk Pemerintah terus mendorong elektronifikasi seperti sistem pemerintahan berbasis elektronik (SPBE). Namun demikian, saya mengingatkan agar tidak terjebak judi online, termasuk kepada para atlet esport,” kata Juaini saat membuka E-sport piala bupati 2024, Kamis (18/7/2024).

Ia berkomitmen bahwa Pemda Kabupaten Lombok Timur akan memberikan dukungan terhadap pengembangan E-sport di daerah Lombok Timur ini.

“Semoga atlet-atlet kita berprestasi kedepannya,” katanya.

Sementara itu Ketua Harian Pengurus Besar E-sport Indonesia (PB ESI) NTB Hafid Hasyim mengapresiasi perkembangan game online di daerah ini. Belum lagi ada atlet asal Lotim yang mengikuti turnamen Mobile Legend di Aceh. Ia menyebut bahwa E-sport menjadi cabor yang sudah diakui oleh negara.

Disatu sisi, dirinya mengakui bahwa para atlet E-sport menggunakan potensi kecerdasannya saat bertanding, begitu juga  dengan naluri yang dimiliki sebab game ini juga membutuhkan ketepatan dan kecepatan. Ia berharap kegiatan positif seperti ini akan terus dilanjutkan ke tingkat provinsi hingga pusat.

“Kegiatan ini positif dan sangat jauh dari judi online. Di samping sosialisasi terhadap peraturan, kami juga sosialisasikan narkoba dan anti judi online ke para peserta,” imbuhnya.

Turnamen ini dijadwalkan berlangsung selama empat hari dan diikuti sebanyak 120 tim. (cit)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI