Belasan warga Sanggar Bima terpapar Covid-19, satu orang meninggal dunia

kicknews.today – Sedikitnya, 13 warga Kecamatan Sanggar terpapar Covid-19. Dari jumlah tersebut, satu diantaranya meninggal dunia pada Kamis (8/7).

Kepala PKM Sanggar, Fatimah SKep mengatakan, dari hasil Swab di rumah sakit Dompu bulan lalu, terhitung ada 13 orang yang terpapar Covid-19. Dari hasil swab tersebut mereka dinyatakan positif.

“Hasil swab di RSUD Dompu mereka positif Covid-19,” ungkapnya.

Kata Fatimah, ke 13 warga Sanggar terpapar Covid-19 tersebut. Yakni 1 orang dari warga Desa Piong, 5 orang dari warga Desa Boro, 7 orang dari warga Desa Kore. Sedangkan yang meninggal dunia, merupakan warga Desa Boro berinisial KM.

Dari jumlah tersebut, 12 orang menjalani Isolasi mandiri (Isoman) di rumahnya masing-masing. Sedang 1 orang asal Desa Piong, menjalani isolasi di ruangan Covid-19 RSUD Dompu.

Fatimah berharap pada warga Sanggar, menghindari kerumunan, tetap memakai masker dan selalu cuci tangan.

“Biasakan hidup dengan mematuhi Prokes yang ada,” pintanya.

Sementara itu, Plt Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Bima, Rifa’i S Sos membenarkan belasan warga yang terpapar covid-19 tersebut di Kecamatan Sanggar.

“Awalnya satu orang terpapar Covid-19 hasil Rapid Antigen. Kemudian dilakukan tracking contak,” ujarnya, Jumat (9/7)

Terkait pasien yang dinyatakan meninggal dunia, keluarga menolak untuk dilakukan tracking contak.

“Kita sudah berusaha ingin melakukan tracking contak. Namun pihak keluarga menolak,” pungkasnya. (rif)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI