Akan jamu Indonesia di kandang sendiri, China yang terpuruk mau perbaiki keadaan

Foto ini menunjukkan ekspresi pemain China usai pertandingan Kualifikasi Piala Dunia FIFA 2026 melawan Arab Saudi di Dalian, Provinsi Liaoning, China timur laut, pada 10 September 2024. (Xinhua)

kicknews.today – Setelah menelan tiga kekalahan beruntun di Kualifikasi Piala Dunia FIFA 2026, China bertekad bangkit saat menjamu Indonesia pada laga kandang malam ini. Meski terpuruk di posisi terbawah Grup C, tim asuhan Branko Ivankovic masih memiliki peluang untuk memperbaiki keadaan.

China memulai kualifikasi dengan hasil yang mengecewakan, kalah telak 0-7 dari Jepang, kemudian dikalahkan 1-2 oleh Arab Saudi yang hanya bermain dengan 10 pemain, dan terakhir menyerah 1-3 di kandang Australia. Kekalahan ini membuat mereka terpuruk dengan poin nol dan selisih gol minus 10.

Pelatih Branko Ivankovic menyebut laga kontra Indonesia sebagai “awal dari pertarungan sesungguhnya” untuk China. Ia menegaskan, meskipun sulit untuk finis di dua besar grup, target realistis mereka adalah lolos ke babak kualifikasi berikutnya.

Indonesia, yang menjadi lawan berikutnya, juga berharap meraih tiga poin. Meskipun dalam sejarah pertemuan, China sering unggul, kini Indonesia tampil jauh lebih tangguh dengan kehadiran lebih dari 10 pemain naturalisasi, banyak di antaranya bermain di liga Eropa.

Tekanan pada Ivankovic semakin meningkat akibat kritik atas taktik dan keputusannya dalam pergantian pemain. Meski begitu, Asosiasi Sepak Bola China masih menunjukkan kepercayaan pada pelatih berusia 70 tahun itu. Laga melawan Indonesia akan menjadi ujian berat, dan kemenangan kandang dianggap sebagai kewajiban untuk memulihkan moral tim dan reputasi Ivankovic. (red.xinhua)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI