Mobil box asal Jawa Tengah kecelakaan di Lombok Tengah, satu orang tewas

kicknews.today – Kecelakaan lalu lintas yang menelan korban jiwa di Lombok Tengah kembali terjadi. Jumat (30/7), sebuah Truk nomor Polisi asal Jawa Tengah, AD 9334 BE terlibat kecelakaan dengan sepeda motor jenis Yamaha Mio J, nopol DR 6474 TL. TKP di Jalan Raya Desa Aik Darek, Kecamatan Batukliang, mengakibatkan pengendara motor tewas di tempat.

“Korban Nurdin (46) warga Desa Mantang meninggal dunia di TKP,” ujar Kapolsek Batukliang, Iptu Gede Gisiyasa kepada wartawan.

Kronologis kecelakaan maut itu bermula saat pengemudi mobil truk box, Suwardi (52) warga Kabupaten Sragen, Jawa Tengah datang timur menuju barat dengan kecepatan tinggi. Selanjutnya saat sampai di tikungan atau TKP pengemudi tidak dapat mengendalikan kendaraannya.

“Pengemudi mengambil haluan kanan dan bersenggolan dengan Dam Truk, sehingga menabrak tembok sebuah kantor,” jelasnya.

Kemudian disaat yang bersamaan korban datang dari arah barat menuju timur, sehingga menabrak bagian belakang mobil box dan pengendara tersebut terpental dan terjatuh.

“Atas kejadian tersebut korban mengalami luka yang cukup parah di bagian kepala dan kaki yang mengakibatkan korban meninggal dunia di TKP,” katanya.

Pasca kejadian, pengemudi truk langsung mengamankan diri ke Polsek, sehingga pihaknya yang mendapatkan informasi langsung turun melakukan evakuasi terhadap korban dan menyita barang bukti kendaraan guna proses hukum lebih lanjut.

“Arus lalulintas sempat macet, namun telah normal kembali. Pengemudi truk telah diamankan. Kasus laka lantas ini telah ditangani Satlantas Polres Loteng,” pungkasnya. (ade)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI