18 gunung di Indonesia saat ini berstatus waspada, 4 gunung sedang sangat aktif

kicknews.today – Badan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mencatat setidaknya saat ini ada sebanyak 18 Gunung Api di Indonesia yang masuk ke dalam level II atau waspada.

Diantara ke-18 gunung api ini terdapat gunung yang memperlihatkan aktivitas erupsi, diantaranya: Gunung Marapi di Sumatera Barat status level II waspada, Gunung Kerinci di Jambi tetap di level II waspada, Gunung Anak Krakatau di Jambi dengan level III siaga, demikian juga gunung Semeru yang berada di level III siaga.

Sedangkan Gunung Api lainnya belum menunjukan aktivitas peningkatan atau penurunan status dari posisi normal ataupun pada level II waspada termasuk Gunung Rinjani dan Sangiang Api di Nusa Tenggara Barat, Gunung Awu – Sulawesi Utara, Gunung Banda Api – Maluku, Gunung Bromo – Jawa Timur, Gunung Dempo – Sumatera Selatan, Gunung Dukono – Maluku Utara, Gunung Gamalama – Maluku Utara, Gunung Ibu – Maluku Utara, Gunung Ijen – Jawa Timur, Gunung Ili Lewotolok – Nusa Tenggara Timur, Gunung Karangetang – Sulawesi Utara, Gunung Kerinci – Jambi, Sumatera Barat, Gunung Lokon – Sulawesi Utara, Gunung Marapi – Sumatera Barat, Gunung Raung – Jawa Timur, Gunung Sinabung – Sumatera Utara, dan Gunung Soputan – Sulawesi Utara.

Sedang gunung-gunung lainnya masih dalam status level I normal seperti Gunung Agung – Bali, Gunung Ambang – Sulawesi Utara, Gunung Anak Ranakah – Nusa Tenggara Timur, Gunung Arjuno Welirang – Jawa Timur dan lain sebagainya.

Namun informasi terbaru datang dari Gunung Ijen di Jawa Timur yang sebelumnya dalam status level I normal kini naik menjadi level II Waspada.

“Sehubungan dengan aktivitas Gunung Ijen dalam tingkat aktivitas Level II (Waspada), maka direkomendasikan agar masyarakat disekitar Gunung Ijen dan pengunjung/wisatawan/penambang agar tidak mendekati kawah dalam radius 1.5 km dari bibir kawah,” demikian disampaikan Plt. Kepala Badan Geologi Muhammad Wafid dalam siaran persnya yang dinukil, Kamis (12/1).

Untuk diketahui Indonesia memiliki jumlah gunungapi aktif sebanyak 127 gunung, terbanyak di dunia dan menduduki peringkat pertama. Dari 127 gunung api tersebut, hanya 69 gunung api aktif yang dipantau oleh PVMBG. Masyarakat Indonesia yang tinggal di daerah aktif gunung api akan selalu memiliki ancaman bahaya. (cit)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Kontributor →

Kontributor kicknews

Artikel Terkait

OPINI